CARA MERAWAT KENARI PADA MUSIM HUJAN

Berbagai artikel tentang khusus burung kenari sudah di posting di blog ini yaitu seperti :

Untuk melengkapi postingan diatas kali ini tipskenari akan menshare postingan tentang :

CARA MERAWAT KENARI PADA MUSIM HUJAN
gambar dari omkicau

1. Perhatikan Sangkar; Saat musim penghujan kondisi lingkungan sangat dingin dan kelembaban udara sangat tinggi, hal ini memicu pertumbuhan jamur dan bakteri di sekitar sangkar, selalu perhatikan kebersihan sangkar dan tangkringan. Bila jamur terlihat seperti bercak putih pada jeruji segera di lap dengan lap basah yang sudah di tambahkan antiseptik (misalnya dettol). Tangkringan juga lebih sering dicuci, karena kaki kenari sangat sensitif terhadap jamur (50% permasalahan kenari karena jamur pada kaki yang membuatnya sering mengangkat kaki dan karena karakter kenari juga maka kaki yang gatal karena jamur di gigit dengan paruhnya, akibatnya terjadi pembengkakan dan menebal). Jangan lupa juga untuk mencuci kerodongnya.

2. Perlu juga diperhatikan kebersihan tempat makan dan minumnya, usahakan ganti setiap hari, karena pertumbuhan bakteri terutama di tempat minum akan sangat pesat pada musim penghujan. Kenari bisa sakit jika minum dari air yang terkontaminasi bakteri. Jika kita malas bisa berakibat fatal, untuk anda yang sibuk, usahakan ganti pakan dan minum setiap anda pulang kerja di sore hari, jadi ketika pagi hari anda tidak perlu terlalu sibuk, cukup membuka kerodongnya saja…

3. Tambahkan extra fooding plus vitamin dan mineral lebih sering, karena di musim penghujan kenari perlu energi lebih untuk menghangatkan badannya. (saya biasa menggunakan 2 butir telur ayam lalu di parut menggunakan parutan rujak, saya campur dengan vitamin untuk anak anak 2 sendok seminggu 2 kali, bisa disajikan sedikit-sedikit untuk 10 ekor kenari) Dimusim hujan kita harus pastikan kebutuhan nutrisi kenari, dan jangan terlalu banyak serta terlalu sering memberikan telur, karena bisa meyebabkan kenari kegemukan. Kenari yang over weight akan menjadi malas untuk berbunyi, dan terganggu reproduksinya. Buah dan sayur jangan di stop, tetap lanjut… Buah dan sayur akan melengkapi nutrisi dari kenari anda…

4. Taruh kenari pada posisi yang aman. Artinya tempat menaruh kenari harus terlindung dari air hujan dan angin yang kencang. Jangan karena anda ingin menjemur kenari, dengan ceroboh meninggalkan kenari di tempat yang tidak terlindung. Saat hujan datang, kenari anda akan basah kuyup, Hal ini akan membuat kenari anda masuk angin he he he… Intinya memang sangat baik penjemuran di bawah terik matahari, tetapi jangan terlalu lama. Pastikan kenari anda terlindung posisinya, dan apabila memang tidak ada cahaya matahari, jangan memaksakan diri.

5. Bila memang cuaca sangat dingin di malam hari, kerodonglah kenari anda dengan baik, berikan lampu penghangat jika tersedia, terutama pada kenari anakan… dan kenari yang sedang mengeram.
TERIMA KASIH ATAS TOMBOL LIKE YANG ANDA BERIKAN